Menyajikan Informasi dan Inspirasi


  • News

    Wednesday, October 11, 2017

    8 Tips dari Fatih Seferagic untuk Menghafal 30 Juz Al Qur’an


    Hafiz Qur’an, bersuara indah dan tampan pula. Masya Allah.. Tinggal dan menetap di Amerika Serikat bukan menjadi alasan baginya untuk tidak menghafal Al-Qur’an. Akhi berkebangsaan Bosnia ini lahir di Stuttgart, Jerman dan sekarang tinggal di Texas, AS. Pada umur 4 tahun ia pindah ke AS, tinggal di Arizona selama 3-4 tahun sebelum menetap di Baltimore, Maryland selama 7 tahun dimana ia memulai dan menuntaskan hafalan Al-Qurannya.

    Sejatinya ia baru memulai menghafal Al-Qur’an pada usia 9 tahun dan menuntaskan hafalannya dalam 3 tahun, alias menjadi hafiz pada usia 12 tahun (catat! 12 tahun!). Ia melatih hafalannya itu di bawah bimbingan Syekh Qari Zahid dan Qari Abid. Itu di Amerika loh, di negara adikuasa yang sama-sama kita tahu Islam masih menjadi minoritas.

    Fatih masih melanjutkan belajar ilmu agama dengan menghafal hadis- hadis Nabi Muhammad SAW.

    Pada tahun 2010, pria kelahiran 1 Maret 1995 ini mengikuti Bayyinah Dream Program untuk belajar bahasa Arab. Dalam kehidupan sosialnya, Fatih termasuk pemuda yang aktif berorganisasi. Dia menjadi ketua Remaja Masjid Shaykh Yasir Birjas di Dallas, Texas. Selain sebagai ketua remaja masjid, Fatih juga bergabung sebagai penulis dalam situs Islam yang membahas permasalahan remaja yakni Muslim Youth Musing.

    Fatih Seferagic melakukan Tur ke Indonesia pada tanggal 11-17 November 2016 dengan tema “Heaven on Earth” dan mengunjungi sepuluh kota, yaitu Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bandung, Pekalongan, Semarang, Yogyakarta, Surabaya dan Malang.

    Selama tur ini, Fatih Seferagic berbagi tips dalam menghafal Al Qur’an, sebagai berikut:

    1. Menghafal Quran Dengan Guru
    Mencari guru agar bisa eksplorasi kekuatan dan kelemahan murid. Sebenarnya metode penghafalan Al-quran ini unik, berbeda ke tiap orang. Maka Fatih betul-betul menekankan bahwa kemampuan GURU dalam mengeksplor potensi murid sangat besar pengaruhnya. Guru yang baik harus bisa merancang target yang menantang tapi sesuai kemampuan unik tiap murid sehingga murid tidak frustasi.

    2. Sabar Dan Konsisten
    Kecepatan tiap orang berbeda-beda jadi jangan terlalu terbebani dengan target hafal berapa juz dalam sekian tahun. Jangan memaksa di awal (terlalu diforsir) karena bisa kehabisan bensin kesabaran. Yang penting ada progress tiap hari. Sedikit demi sedikit.


    3. Memiliki Surat Favorit Membantu Agar Semangat Menghafal
    Surat favorit Fatih adalah surah Yusuf. Selain isinya dalam juga ia surat PERTAMA yang dihafalkan. Fatih mulai menghafal umur 9 dan hafiz 30 juz umur 12 tahun. Ia menekankan agar kita punya surat favorit.

    4. Lingkungan yang Mendukung
    Penting juga memiliki lingkungan yang mendukung untuk menghafal Quran dan menjaga hafalan Quran kita.

    5. Dukungan Keluarga
    Fatih belajar membaca dan menghafal Alquran dari orang tuanya yang senantiasa membaca Al Quran di rumah. Ayah Fatih Seferagic juga seorang yang hafal 30 juz.

    6. Mengulang Hafalan 
    Nasihat dari Fatih Seferagic adalah agar hafalan Quran harus diulang setiap hari.

    7. Perbanyak Tilawah
    Setiap harinya, Fatih Seferagic tak kurang dari 13 jam hingga 14 jam membaca Alquran. Atau minimal tilawah 2 juz per hari.

    8. Mengikuti bacaan Alquran para qari
    Fatih mampu membaca tilawah Alquran dalam beberapa bacaan, karena sering mengikuti bacaan Alquran para qari.

    Semoga dengan tips ini, membuat kita semakin termotivasi untuk menghafal Al Qur’an. [ ]

    ==
    [Sumber: Akhwatmuslimah.com –]

    No comments:

    Post a Comment